Green Lemon Dari Bantaran Sungai Cimanuk

Lemon Berwarna Hijau dan Lemon Berwarna Kuning, Apa Bedanya?

Diberbagai dimedia-media nasional biasanya iklan minuman berbasis bahan lemon selalu digambarkan dengan lemon-lemon impor berwarna kuning, padahal selain itu ada juga lemon yang berwarna hijau dan kebanyakan diwilayah Majalengka dan sekitarnya lemon berwarna hijau yang dikelola petani-petani, soal kandungan nutrisi kedua lemon itu tetap sama.

Lemon Hijau dan Lemon Kuning, Kandungan nutrisinya sama
Lemon berwarna Kuning dan berukuran besar biasanya itu disebut lemon australia/Amerika, dan Lemon berwarna Hijau disebut Lemon lokal karena banyak dibudidayakan oleh masyarakat diIndonesia, walaupun sebenarnya lemon australia sangat adaptif ditanam diberbagai wilayah ditanah air, bahkan salah satu petani dikawasan bantaran Sungai Cimanuk membudidayakan lemon berwarna kuning ini seluas 2Ha. Dipasaran Lemon Australi/Amerika masih didominasi lemon-lemon Impor, karena belum banyak petani kita yang membudidayakannya.

Ini Produk dari Lemon Lokal Warna Hijau, Foto ini penulis
peroleh dari Kang Dosen Mansyur dari Fapet UNPAD.
Banyak masyarakat yang selalu memilih lemon kuning impor dibanding lemon hijau lokal dengan alasan warna kuningnya yang menarik, dan kalau diberikan lemon warna hijau maka mereka akan menolaknya, sebenarnya ada beberapa kelemahan dari produk impor buah-buahan, secara penampilan lemon impor tentunya sangat menarik karna kulitnya warna kuning dan ukuran besar. Tetapi kita harus ingat bahwa produk-produk impor tentunya sudah melalui proses pengawetan untuk tetap tampil segar karena dari daerah asalnya kemudian proses transfortasinya memakan waktu yang tidak sedikit. Bedahalnya dengan produk lemon lokal (didominasi lemon warna hijau) yang ditanam petani kita, begitu dipetik langsung diambil pengepul untuk dipasarkan ke pasar domestik, tentunya rantai transportasinya begitu singkat dan tidak perlu ada pengawetan dengan zat kimia. Ya lebih sehat dan terjamin tentunya, juga ada nilai-nilai pemberdayaan petani kita supaya lebih bergairah memproduksi lemonnya.

Prof  DR. Ir. Ika Djatnika dalam kunjungannya ke
kawasan Agro Bantaran sungai Cimanuk didampingi tim
An-Nabawie Agro Lestari (4 juni 2016)
Dalam sebuah perbincangan dengan Profesor DR. Ir. Ika Djatnika MS. Seorang Profesor riset dalam bidang pertanian, beliau menyebutkan, "Lebih dari 80% buah lemon berwarna kuning. Tapi bisa juga terjadi pada varietas yg sama agak beda, yg ditanam di dataran rendah bisa hijau muda tapi di dataran tinggi berwarna kuning kuning. Varietas lemon yg warna hijau di antaranya UC1000 (nomor kode karena belum dilepas secara resmi)".




1 Komentar untuk "Lemon Berwarna Hijau dan Lemon Berwarna Kuning, Apa Bedanya?"

Bisnis saya sedang mengalami kesulitan keuangan hingga saya menemukan situs web perusahaan pinjaman Tn. Pedro. Saya menghubungi mereka melalui email dan WhatsApp dan mereka menawarkan pinjaman sebesar 86.000,00 Poundsterling dengan pengembalian tahunan 2% untuk membantu mengembangkan bisnis saya. Prosesnya transparan dan efisien, dan saya berterima kasih atas profesionalisme mereka. Saya sangat merekomendasikan mereka sebagai pemberi pinjaman yang andal. Hubungi mereka di pedroloanss@gmail.com atau whatsapp +393510140339. Terima kasih.

Back To Top